Pengertian Vitamin, Jenis-Jenis, Sumber dan Manfaat Vitamin Lengkap

Pengertian Vitamin, Jenis-Jenis, Sumber dan Manfaat Vitamin  Lengkap –  Apa itu defenisi vitamin? Apa saja jenis dan macam-macam vitamin! Dan manfaat vitamin untuk kesehatan? berikut ini kami akan menjelaskan pengertian vitamin, jenis-jenis vitamin dan manfaat vitamin untuk kesehatan lengkap.

vitamin

Baca: 12 Cara Semai Benih Pepaya California Agar Cepat Tumbuh dan Berbuah Lebat

A. Pengertian Vitamin

Vitamin berasal dari bahasa Latin yaitu “vita” berarti hidup dan amina (amine) yang mengacu pada gugus organic yang dimiliki atom nitrogen (N). Secara enzimologi, pengertian vitamin adalah kofaktor dalam reaksi kimia yang dikatalisasi oleh enzim, bertujuan untuk dapat bertumbuh dan berkembang secara normal.

Pengertian vitamin secara umum adalah salah satu senyawa kimia yang tidak dapat di buat sendiri di dalam tubuh peranan vitamin ini sangat  penting untuk pertumbuhan dan perkembangan tubuh. Vitamin ini berfungsi sebagai mengatur sel, pertumbuhan sel, memperbaiki fungsi sel dalam tubuh dan mengatur penggunaan energi dalam tubuh.

B. Jenis-Jenis Vitamin, Sumber Vitamin dan Fungsinya

1.Vitamin A (Retinol)

Vitamin ini memiliki peran yang sangat untuk menjaga kesehatan tubuh dan merawat kulit agar halus dan lembut. Fungsi lain vitamin A adalah untuk pertumbuhan tubuh dan menjaga kesehatan mata. Sumber vitamin A terdapat di wortel, sayuran hijau, ubi jalar, labu siam, avokad, dan sebagainya.

2.Vitamin B1 (Tiamin)

Vitamin B1 adalah salah satu vitamin yang sangat penting didalam tubuh. Fungsi vitamin ini adalah untuk menambah nafsu makan, mengatur alat system pencernaan dan fungsi saraf. Sumber vitamin ini dari tanaman biji-bijian, gandum, sagu, dan kacang-kacangan.

3.Vitamin B2 (Riboflavin)

Vitamin B2 adalah vitamin yang sangat penting untuk pertumbuhan, menjaga kesehatan kulit, menjaga kesehatan rambut, kuku dan membantu proses metabolisme karbohidrat untuk memproleh energy. Sumber vitamin B2 adalah susu, kacang-kacangan, telur dan ragi.

4.Vitamin B6 (Piridoksin)

Vitamin B6 berperan untuk pertumbuhan tubuh, menjaga kesehatan kulit, rambut , mengurasi rasa mual dan meredakan mabuk perhalanan. Serta mencegah kulit kasar. Sumber vitamin B6 adalah biji-bijian, jagung, ikan dan ragi.

5.Vitamin B12 (Sianokolamin)

Vitamin B12 berperan dalam proses pembentukan sel darah merah, dan memperbaiki daya konsentrasi. Sumber B12 adalah hati, daging, dan telur.

6.Vitamin C (Asam Askorbat)

Vitamin C memiliki peran yang snagat banyak, seperti menyembuhkan infeksi, alergi, skorbut dan mengatasi beberapa masalah kulit. Sumber vitamin ini dari buah-buahan jeruk, mangga, tomat, nanas dan lain-lain.

7.Vitamin D

Vitamin D memiliki peran untuk proses pembentukan tulang, dan membuat pertulangan kokoh. Sumber vitamin D adalah susu, kuning telur, minyak ikan dan ikan laut.

8.Vitamin E (Tokoferol)

Vitamin E berfungsi untuk mencegah keguguran, kemandulan dan pendarahan. Sumber vitamin E adalah biji-bijian, minyak zaitun, minyak kelapa dan sebagainya. Kekurangan vitamin ini dapat menyebabkan gangguan otot dan kemandulan.

9.Vitamin K (Filokuinon)

Vitamin K berfungsi untuk pembekuan darah ketika terjadi luka. Sumber vitamin K terdapat dalam sayuran hijua, kedala dan tomat. Kekurangan vitamin K system pembekuan darah akan lambat atau sukar membeku.

C.Manfaat Vitamin Lain

  • Memperkut daya tahan tubuh
  • Mempercepat pertumbuhan tubuh
  • Mengatur zat dalam tubuh
  • Memperlambat penuaan dini
  • Membangun system kekebalan tubuh atau system imun
  • Menguatkan tulang dan gigi
  • Menjaga tubuh tetap sehat dan menghilangkan rasa stress atau capek.

Baca:

Demikianlah informasi tentang Pengertian Vitamin, Jenis-Jenis, Sumber dan Manfaat Vitamin  Lengkap, semoga artikel diatas dapat berguna dan bermanfaat. TERIMA KASIH.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *