Sistem Organ Reproduksi Kambing Betina

Sistem Organ Reproduksi Kambing Betina – Organ reproduksi kambing betina merupakan salah satu organ yang penting untuk menghasilkan produktivitas anakan kambing berkualitas. Organ reproduksi kambing ini sama dengan organ reproduksi domba, bukan hanya itu sama ternyata juga sama dengan berbagai jenis ternak ruminansia baik sapi, domba, kambing, kerbau, dan juga lainnya.

1

Organ reproduksi ternak kambing / ruminansia ini meliputi ovarium, tubafalopi, uterus, cerviks dan vagina. Untuk menentukan tata letak dan fungsi dari setiap organ tersebut perhatikan ulasan sebagai berikut ini.

Organ reproduksi kambing betina

Ovarium

Oravrium ( indung telur ) adalah salah satu organ yang berisi sel telur, dan juga tempatnya pengeluaran hormon progesteron dan estrogen.

Fungsi ovarium

  • Memproduksi sel telur
  • Memproduksi hormon progesteron dan estrogen
  • Bertanggung jawah untuk estrus ( berahi )
  • Memelihara kehamilan

Tuba fallopi ( saluran telur/oviduct )

Tuba fallopi merupakan saluran yang sangat anterior, memiliki bentuk berliku – liku, dan juga sangat keras.

Fungsi tuba fallopi

  • Menghantarkan sel telur yang sudah di ovulasikan oleh ovarium ke dalam uterus
  • Tempat pembuahan sel telur ( fertilisasi )
  • Menentukan sifat untuk keinginan berkawin
  • Menimbulkan sifat sekunder
  • Mengeksresikan hormon progesteron

Uterus ( rahim )

Uterus merupakan organ saluran muskuler yang sangat di penting untuk menerima ovum ( sel telur ) yang sudah dibuahi dan juga perkembangan zigot. Uterus ini juga berkembang tergantung dengan ligamentum yaitu mesometrium adalah saluran yang bertaut pada dinding ruang abdomen dan juga ruang pelvis.  Dinding uterus ini terdapat 3 lapisan yaitu lapisan dalam ( endometrium ), lapisan  tengah ( myometrium ) dan lapisa luar ( perimetrium ).

Selain itu, dinding uterus ini juga terdapat 3 bagian utama yaitu cornue uteri ( tanduk uterus ) berjumlah 2 pasang dan menyerupai tanduk yang melengkung. Kedua badan uterus ( corpus uteri ) memiliki satu badan, sedangkan yang ketiga serviks atau leher uterus.

Fungsi uterus

  • Mempersiapkan tempat untuk sel telur yang sudah dibuahi hingga berkembang menjadi janin

Cerviks ( leher rahim )

Cerviks merupakan pintu gerbang yang memiliki dinding tebal untuk menjaga sel telur yang ada didalam uterus yang dapat di pengaruhi olah bakteri dan virus yang datang dari luar.

Fungsi uterus

  • Menghasilkan cairan, berguna untuk melancarkan jalannya spermatozoa untuk menembus cerviks
  • Mencegah terjadinya keguguran ( abortus )
  • Sebagai pintu gerbang dari uterus saat fetus dilahirkan

Vagina

Vagina merupakan bagian organ eksterior saluran reproduksi betina dan juga tempat pengendapan mani saat melakukan kawin alami.

Fungsi vagina

  • Tempat bagian saluran kelahiran
  • Penghalang terhadap bakteri dan benda asing
  • Tempat pemutusas featus sewaktu partus
  • Sebagai alat kapultoris

Baca juga : Sistem Organ Reproduksi Ayam Betina

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *